Ads

Senin, 17 Oktober 2011

Di balik kesuksesan pria terdapat wanita yang hebat

Di balik kesuksesan seorang pria pasti ada peranan wanita didalamnya. Kalau di AS Hillary Clinton sebegitu kuat pengaruhnya terhadap kesuksesan Bill Clinton. Indonesia pun punya sosok powerfull bagi orang nomor satunya, yakni Siti Hartinah Soeharto atau lebih dikenal dengan sebutan Ibu Tien.

Namanya melekat di benak rakyat Indonesia karena kesetiaannya mendampingi sang suami saat bertugas. Setiap tindakan dan pemikiran yang dikeluarkan Soeharto saat menjabat sebagai presiden, sedikit banyak dipengaruhi Ibu Tien.
Presiden juga mengungkapkan bagaimana peranan Ny Tien Soeharto sebagai istri, ibu dan pengabdi masyarakat. "Ibu pun demikian, kecuali memenuhi kewajibannya sebagai pendamping saya, mengasuh anak-anak juga sebagai anggota masyarakat. Jadi dipilah-pilahkan, mana untuk suami, mana untuk anak dan mana untuk masyarakat," tutur mantan presiden RI ke-2 ini.
Kemudian Presiden menegaskan, bila Ny Tien Soeharto ikut membangun rumah sakit untuk anak, rumah sakit jantung, Taman Mini Indonesia Indah, dan yang terakhir di bidang agrowisata, itu bukan dilakukan sendiri, tapi dengan mengajak masyarakat untuk membangun. "Jadi bukan dengan uangnnya ibu sendiri, tapi dengan mengajak masyarakat yang sepaham dan ternyata mereka itu mau... Walaupun permulaan pada waktu membangun Taman Mini dulu terjadi banyak salah paham, disangka ibu itu mengambil komisi dari setiap proyek," tutur Presiden.

GAGASAN DAN SUMBER ILHAM

Tiada ketenaran tanpa awal gagasan dan karya yang mewujudkannya.
Ketenaran Taman Mini "Indonesia Indah" di seluruh Nusantara dan di berbagai bagian dunia, tidak dapat dilepaskan dari pangkal tolaknya yang berupa gagasan yang terdengarnya sederhana tetapi mengandung nilai yang sangat tinggi.
Gagasan ini berupa keinginan atau cita-cita untuk membangkitkan rasa bangga dan tebalnya rasa cinta terhadap tanah air dan bangsa, Indonesia.
Gagasan ini dicetuskan oleh Ibu Negara, Siti Hartinah, yang lebih dikenal dengan sebutan Ibu Tien Soeharto.

Cita-cita ini diutarakan sebagai gagasan untuk mendirikan suatu tempat rekreasi yang mampu menggambarkan kebesaran dan keindahan Indonesia dalam bentuk miniatur. begitu besarnya jasa seorang wanita,ibu dan ibu negara demi bangsa negara.

Tidak ada komentar: